LONDON, Lintasbabel.iNews.id – Inggris telah memasok sejumlah rudal Brimstone 2 berpemandu laser ke Ukraina. Rudal tersebut dapat menempuh jarak dua kali lipat dari rudal Brimstone versi sebelumnya.
Hal itu terungkap lewat laporan medai Inggris The Telegraph, awal pekan ini. Seperti diketahui Inggris pertama kali memasok rudal itu ke Ukraina sekitar enam bulan lalu.
Rudal itu biasanya diluncurkan dari udara dengan pesawat tempur. Namun, pasukan Ukraina memodifikasi truk-truk militer mereka agar bisa difungsikan sebagai platform peluncur rudal tersebut.
Versi pertama Brimstone mulai digunakan Angkatan Udara Inggris atau Royal Air Force (RAF) pada 2005. Tiga tahun berikutnya, kemampuan rudal itu ditingkatkan menjadi rudal berpemandu laser. Model selanjutnya, yaitu Brimstone 2, mulai beroperasi pada 2016.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait