Bupati Mulkan Akan Naikkan Honor Pegawai Tidak Tetap pada 2022, Kaling dan RT Juga Kecipratan

Muri Setiawan
Bupati Bangka, Mulkan. (Foto: Dinkominfotik/ Dede Sukmana)

BANGKA, lintasbabel.id - Pemerintah Kabupaten Bangka berencana akan menaikkan honorarium sejumlah pegawai tidak tetap. Rencana ini akan dilakukan pada tahun 2022 mendatang. 

Hal tersebut disampaikan Bupati Bangka, Mulkan, saat memberikan sambutan dalam rapat Paripurna pengesahan rancangan APBD tahun anggaran 2022, Senin (29/11/2021).

"Dalam konteks pemerataan kesejahteraan, kami akan menaikkan honorarium pegawai tidak tetap, guru tidak tetap, Kaling, dan RT pada tahun 2022 nanti khususnya di setiap Kelurahan di Kabupaten Bangka. Inilah perhatian pemerintah daerah atas kinerja kami selama ini," tutur Mulkan.

Tak hanya pemerataan kesejahteraan sosial saja, dirinya menambahkan pemda akan fokus, dalam pembangunan infrastruktur seperti lampu jalan di seluruh kecamatan.

"Fokus belanja Pemkab Bangka selain untuk pemulihan ekonomi daerah, juga akan meningkatkan kualitas pemerataan infrastruktur sosial, seperti pemasangan lampu jalan seluruh kecamatan di Bangka. Upaya penerangan wilayah secara merata ini sebagai bentuk komitmen daerah," katanya.

Untuk itu, dirinya berharap APBD tahun anggaran 2022 nantinya dapat memberikan manfaat bagi seluruh pihak, khususnya pemerataan pembangunan infrastruktur maupun kesejahteraan di Kabupaten Bangka.

"Kami harapkan APBD yang kita susun akan menjadi lebih baik lagi, bagi masyarakat di Kabupaten Bangka," ujarnya.

 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network