Laga Final Voli Bupati Cup Bateng Ricuh, Penonton Lempari Pemain, Tim Desa Nibung Mogok Main

Rachmat Kurniawan
Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman saat menenangkan penonton dan pihak offisial tim bola voli Desa Nibung. (Foto : lintasbabel.id/Rachmat Kurniawan)

BANGKA TENGAH, lintasbabel.id - Partai final turnamen bola voli Bupati Cup Kabupaten Bangka Tengah tahun 2021 yang mempertemukan tim bola voli Simpang Perlang dan tim bola voli Desa Nibung Kabupaten Bangka Tengah pada Minggu (22/11/2021), diwarnai insiden.

Insiden bermula saat set kedua partai final sedang berlangsung, dimana mendadak terjadi pemadaman listrik. Laga yang berlangsung di Gedung Olahraga (GOR) Mini Koba ini, kemudian diwarnai pelemparan botol kearah pemain Desa Nibung. 

Hal ini pun memancing kemarahaan para pemain Desa Nibung dan memilih untuk tidak melanjutkan pertandingan. Selain itu juga hal ini memancing kemarahan pendukung tim tersebut.

Guna menghindari hal yang tidak di inginkan, Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman langsung keluar ke lokasi pertandingan untuk menemui penonton dan pemain Desa Nibung untuk menenangkan situasi. 

Hal ini pun mampu meredam emosi para pendukung dan pemain Desa Nibung, walaupun para pemain tersebut tetap memilih untuk tidak melanjutkan pertandingan.


 

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network