Asbabun Nuzul Surat Al Ikhlas, Suroqoh 2 Kali Tak Bisa Membunuh Rasulullah Lalu Akhirnya Masuk Islam
JAKARTA, lintasbabel.id - Asbabun Nuzul Surat Al-Ikhlas patut untuk diketahui setiap Muslim. Surat Al-Ikhlas (الإخلاص) sendiri, adalah surat yang sangat populer di kalangan umat Islam. Surat yang terdiri 4 ayat ini memiliki fadhilah dan manfaat luar biasa.
Inilah sebab diturunkannya (asbabun nuzul) Surat Al-Ikhlas sebagaimana diterangkan Syaikh Muhammad bin Abu Bakar Ushfury dalam Kitab Al-Mawaizh Al-Usfuriyah.
Dikisahkan dari Ubay bin Ka'ab, suatu hari orang-orang kafir Mekkah tengah berkumpul di antaranya Amir bin Thufail, Zaid bin Qois, dan lainnya berkata:
"Hai Muhammad! Beritahu kami sifat Tuhanmu! Apakah berasal dari emas, perak, besi atau tembaga? Karena tuhan-tuhan kami adalah berasal dari benda-benda itu."
Mendengar pertanyaan orang kafir itu, Rasulullah shollallohu 'alaihi wasallam berkata:
"Aku adalah utusan Allah. Sesungguhnya Allah tidak menyamai sesuatu. Aku tidak mengatakan kalau Allah itu adalah sesuatu."
Kemudian Allah 'azza wa Jalla menurunkan kepada Rasulullah shollallahu 'alaihi wasallam Surat Al-Ikhlas berikut:
قُلْ هُوَ اللَّهُ أَحَدٌ . اللَّهُ الصَّمَدُ . لَمْ يَلِدْ وَلَمْ يُولَدْ . وَلَمْ يَكُنْ لَهُ كُفُوًا أَحَدٌ
Artinya: "Katakanlah (Muhammad): "Dialah Allah Yang Maha Esa. Allah adalah Tuhan yang bergantung kepada-Nya segala sesuatu. Dia tidak beranak dan tidak pula diperanakkan. Dan tidak ada sesuatu yang setara dengan Dia." (QS Al-Ikhlas: Ayat 1-4)
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait