BANGKA BARAT, lintasbabel.id - Seorang dokter asal Tangerang dikabarkan meninggal dunia dalam insiden kecelakaan lalu lintas (lakalantas) yang melibatkan mobil dinas (mobdin) Sekretaris Daerah (Sekda) Bangka Barat (Babar) yang terjadi Selasa (26/7/2022) petang kemarin.
Kondisi pasca kecelakaan yang dikabarkan melibatkan Sekda Bangka Barat di Jalan Pal. 9, Desa Air Limau, Kecamatan Muntok. Foto: Istimewa.
Kasat Pol PP Babar, Sidharta Gautama membenarkan peristiwa lakalantas yang melibatkan mobil kendaraan dinas milik Sekda Babar, Muhammad Soleh yang terjadi di jalan Pal 9, Desa Air Limau, Kecamatan Muntok, Kabupaten Bangka Barat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung itu.
Sidharta Gautama belum bisa menyampaikan bagaimana persisnya kronologis lakalantas, lantaran hal tersebut merupakan ranah pihak Satlantas Polres Bangka Barat.
Namun, Sidharta mengatakan saat terjadi lakalantas, mobil dinas tersebut berisikan empat penumpang. Yakni diantaranya, Sekda Babar Muhammad Soleh, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Muhammad Ali, beserta satu orang ajudan, dan seorang sopir.
"Sekitar pukul 17.35 menjelang magrib, itu pak Sekda dapat musibah terjadi lakalantas di posisi masuk Pal 9. Kejadian nanti secara detailnya mungkin masih ditangani kawan-kawan Satlantas seperti apa, tapi tadi memang benar pukul 17.35 terjadi lakalantas dimana yang berada di dalam mobil adalah pak Sekda, Kepala Dinas Pariwisata, kemudian ajudan beserta sopir, empat orang," ujar Sidharta Gautama, Rabu (27/7/2022).
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait