"Tanggal 7 Juli 2022 pemberangkatan haji dari Makkah, 8 Juli Wukuf di Arafah (hari Jumat), 9 Juli Idul Adha 1443 H," bunyi dokumen yang ditandatangani oleh Dirjen PHU, Hilman Latief itu.
Kemudian untuk proses pemulangan jemaah haji 1443 H/2022 M juga dilakukan secara bertahap. Pemulangan pertama dilakukan mulai 15-29 Juli 2022 melalui Bandara KAIA Jeddah menuju Tanah Air.
Sementara untuk gelombang kedua dimulai pada 30 Juli-13 Agustus 2022 melalui Bandara AMMA Madinah.
Sementara itu, Saiful menyatakan kesiapan Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta untuk memberikan layanan kepada jamaah haji 1443 H/2022 M. Apalagi, jemaah haji dijadwalkan sudah mulai masuk pada 3 Juni 2022.
"Ada lima gedung yang akan digunakan jemaah, yaitu gedung D1, D2, D3, D4, dan E. Alhamdulillah semua sudah siap," ujar Mujab.
Editor : Muri Setiawan