get app
inews
Aa Text
Read Next : Gagal Menang Lawan Brentford, Pochettino jadi Bulan-bulanan Fans

Chelsea Terancam Sanksi Dibekukan Musim Depan

Kamis, 05 Mei 2022 | 21:15 WIB
header img
Chelsea

LONDON, lintasbabel.id - The Blues Chelsea terancam dicoret dan tidak dapat berpartisipasi pada musim kompetisi Liga Premier Inggris 2022/2023, jika dalam tenggat waktu yang ditentukan tidak kunjung mendapatkan pemilik baru. 

Sejak Rusia memutuskan untuk menggelar operasi militer khusus ke tetangganya Ukraina, satu persatu sanksi dikenakan oleh sebagian besar negara-negara Eropa dan Amerika yang bertujuan untuk memberi tekanan terhadap presiden Vladimir Putin.

Sanksi tersebut tidak hanya menyasar pejabat pemerintahan Rusia, sejumlah konglomerat yang terkait dengan Kremlin turut mengalami nasib serupa, termasuk pemilik klub sepakbola Chelsea yang telah bertransformasi menjadi salah satu klub elit dunia sejak dibeli oleh Roman Abramovich, seorang taipan Rusia yang memiliki kedekatan dengan Putin. 

Ketika perang invasi Rusia dimulai, Abramovich sudah mengantisipasi pembekuan aset termasuk kepemilikan atas Chelsea dengan mengumumkan proses penjualan klub. Sejumlah pihak juga sudah menyatakan ketertarikannya untuk mengakuisisi klub, namun entah bagaimana, hingga saat ini belum juga resmi berpindah kepemilikan. 

Chelsea masih cukup beruntung masih diberi kesempatan untuk tetap mengarungi musim 2021/2022 hingga selesai. Alhasil Chelsea bisa bertengger diposisi ke-3 klasemen sementara liga Inggris yang hanya menyisakan 3 pertandingan lagi.

Kecil kemungkinan Chelsea dapat dilengserkan keluar dari zona liga Champion, walaupun Arsenal dan Tottenham secara matematis masih bisa melampaui poin yang dikumpulkan Chelsea. 

Sayangnya, kondisi ini tidak bisa membuat fans Chelsea bernafas lega, pasalnya otoritas penyelenggara Premier League telah memutuskan bahwa Chelsea harus bebas dari kepemilikan oligarkhi Rusia, dengan kata lain harus dijual sebelum tanggal 8 Juni 2022. 

Sanksi yang disiapkan jika Chelsea gagal memenuhi tuntutan tersebut adalah pembekuan status Chelsea sebagai kontestan liga yang diklaim sebagai liga paling kompetitif di dunia ini. 

Manchester United akan menjadi pihak yang paling diuntungkan jika Chelsea dibekukan dan tidak dapat berlaga mewakili klub liga Inggris di liga Champion dan liga Eropa. Posisi MU di klasemen sementara berada di peringkat 6 otomatis akan naik ke peringkat 5 dan berhak tampil di liga Eropa tanpa melalui babak kualifikasi, dengan catatan MU harus bisa mempertahankan posisinya yang terus dibayang-bayangi Westham United.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut