get app
inews
Aa Read Next : Aksi 11 April Mahasiswa di Palembang Ricuh

Aksi 11 April 2022 Mahasiswa Mendapat Dukungan Emak-emak, di DPR Polisi Tembakkan Gas Air Mata

Senin, 11 April 2022 | 16:42 WIB
header img
Seorang nenek-nenek mendadak menjadi orator dalam aksi mahasiswa yang digelar di halaman DPR RI, Jakarta, Senion (11 April 2022).(Foto: MPI)

Kedua, mendesak wakil rakyat untuk menjemput aspirasi rakyat sebagaimana aksi massa yang telah dilakukan sebelumnya dari tanggal 28 Maret -11 April 2022. Ketiga tuntutan BEM SI menolak wacana presiden tiga periode.

Keempat, menuntut wakil rakyat untuk menyampaikan kajian disertai 18 tuntutan mahasiswa kepada presiden yang sampai saat ini belum terjawab.

 

Nenek-nenek Jadi Orator

Seorang nenek-nenek tampak ikut hadir dalam demo yang digelar oleh ratusan mahasiswa di depan Gedung DPR/MPR, Senin (11/4/2022). Mengenakan pakaian kerudung kuning dan gamis hitam, dia berdiri di atas mobil komando dan menyampaikan orasinya.

Pantauan di lokasi, dia memegang microfone pengeras suara dan menyuarakan semangat kepada mahasiswa yang tengah menyuarakan aspirasinya.

Di belakangnya, mahasiswa beralmamater biru ikut mendampingi. Bendera merah putih juga ikut dikibarkan dari atas mobil komando.

Saat nenek-nenek itu lewat di barisan mahasiswa, riuh teriakan dan tepuk tangan langsung menyambutnya.

"Saya nenek-nenek dari Medan, ikut aksi bersama mahasiswa di sini (Gedung DPR). Walaupun anak-anak tidak mengizinkan, tetapi ya saya tetap di sini," kata emak-emak tersebut.

"Semoga adik-adik mahasiswa bisa menyuarakan apa yang dirasakan rakyat. Saya berdoa agar selamat lagi hingga ke rumah masing-masing," ucapnya.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut