get app
inews
Aa Text
Read Next : Kenang Jasa Pahlawan, Polda Babel Kibarkan Bendera Merah di Lahan Eks Tambang Timah

Kapolda Hendro Pandowo Tekankan Pengamanan Humanis pada Aksi Damai Tambang Rakyat 6 Oktober

Jum'at, 03 Oktober 2025 | 17:05 WIB
header img
Sebanyak 1000 Personel Gabungan Akan Diterjunka Aksi Damai di Kantor PT Timah. Kapolda Minta Personel Pengamanan Demo Tetap Humanis dan Humble Terhadap Masa. Foto : Ist.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id -- Kepolisian Daerah Provinsi Bangka Belitung (Polda Babel) menerjunkan 1.000 personel gabungan untuk mengamankan aksi damai Aliansi Tambang Rakyat Bersatu (ATB). Aksi yang akan digelar di halaman kantor PT Timah Tbk di Kota Pangkalpinang tersebut, dilaksanakan Senin 6 Oktober 2025.

Dalam aksi damai masyarakat itu nantinya, Kapolda Babel Irjen Hendro Pandowo menekankan agar para personel pengamanan demo dapat dilaksanakan secara humanis dan humble. 

"Saya tekankan kepada personel pengamanan jangan mudah terprovokasi dan jangan emosi. Bagaimanapun para peserta unjuk rasa itu nantinya adalah saudara-saudara kita semua," kata Kapolda, Jumat (3/10/2025).

Dikatakannya dalam konsep pengamanan nanti, ia juga memerintahkan para Kapolres dan Dandim agar tetap mengawal pendemo untuk menuju lokasi aski di depan kantor PT Timah.

"Saya sudah perintahkan para Kapolres dan Dandim untuk mengawal para pendemo. Mulai dari keberangkatan menuju lokasi kantor PT Timah dan kemudian kembali mengawal mereka pulang ke rumah masing-masing," tuturnya.

Selain itu kata Kapolda pihaknya juga terus melalukan rapat koordinasi dengan pihak-pihak terkait terutama Forkopimda di Provinsi Bangka Belitung, dengan menggelar rapat hingga peninjauan ke kantor PT Timah.

"Kita terus koordinasi dengan forkopimda mulai dari rapat bersama yang dihadiri anggota DPD RI bapak Bahar Buasan, Dandrem, Danlanal, Kabidan hingga pihak-pihak terkait untuk memberikan masukan agar unjuk rasa tanggal 6 Oktober nanti dapat berjalan aman dan damai," ujarnya.

Lanjut Kapolda, dalam pengamanan nantinya jumlah personel yang akan diturun kurang lebih ada 1.000 personel gabungan yang terdiri dari TNI/Polri dan akan dibantu pihak PT Timah dan Pamdal.

Tidak hanya Kapolda juga mengimbau kepada seluruh massa aksi damai untuk tetap utamakan keselamatan dan kesehatan selalu dalam melaksanakan aksi damai. 

"Polda Babel dan Korem berkewajiban mengawal dan mengamankan unjuk rasa, jaga kesehatan, jaga keselamatan dan mengimbau agar masa tetap menjaga ketertiban. Mari kita jaga kondusifitas Bangka Belitung agar tetap aman, tertib dan kondusuf," ucap Kapolda. 

Editor : Haryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut