Jangka waktu ibadah haji
Begitupun saat pelaksanaan ibadah haji. Umumnya program reguler akan memakan waktu 40 hari, sedangkan untuk program khusus atau plus akan mendapatkan waktu maksimal 26 hari untuk kelompok Arbain di Masjid Nabawi.
Sedangkan untuk kelompok non Arbain perjalanan ibadah haji bahkan bisa lebih cepat lagi, yaitu antara 15 hari sampai 19 hari. Program Arbain sendiri yaitu perjalanan haji dengan tambahan pelaksanaan shalat wajib di Masjid An-Nabawi sebanyak 40 kali.
Biaya haji
Tentu dengan segala fasilitas itu, selisih biaya haji reguler dan haji plus berbeda. Haji reguler umumnya akan membayar Rp40 juta, sementara haji plus akan membayar kisaran Rp150-160 juta tergantung kurs saat calon jamaah haji melakukan pendaftaran dan pelunasan.
Editor : Muri Setiawan