get app
inews
Aa Text
Read Next : Dukung Perjuangan Garuda Muda di Piala AFC U-23, Bupati Riza Bersama Ribuan Warga Basel Gelar Nobar

Ranking FIFA Timnas Indonesia Disalip Malaysia Buntut Kalah 0-4 dari Jepang

Jum'at, 15 November 2024 | 21:23 WIB
header img
Timnas indonesia harus menelan pil pahit di kandang sendiri, usai dikalahkan 0-4 oleh Jepang, pada laga kelima babak Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jumat (15/11/2024) di SUGBK Jakarta. Foto: Net.

Kans Garuda untuk lolos ke Piala Dunia sendiri masih ada, meskipun kecil. 

Timnas Indonesia dapat bermain baik di awal babak pertama. Indonesia mulai tampil menyerang mulai menit 14. Sayang upaya pasukan Garuda belum berbuah hasil.

Jepang akhirnya berhasil mengeluarkan permainan terbaiknya dan mencetak dua gol di babak pertama lewat gol bunuh diri Justin Hubner (35’) dan Takumi Minamino (40’).

Dua gol sisa tercipta di babak kedua oleh Hidemasa Morita (49’) dan Yukinari Sugawara (69’). 

Hasil ini membuat Timnas Indonesia kian terpuruk di dasar klasemen Grup C babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Indonesia menempati peringkat keenam dengan 3 poin dari tiga imbang dan dua kekalahan. Jepang sukses memuncaki klasemen dengan 13 poin, hasil dari empat kemenangan dan satu imbang.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut