get app
inews
Aa Text
Read Next : Pimpinan 4 Ormas di Belitung Dukung Polri Tumpas Aksi Terorisme

FKUB Babel Roadshow Deklarasi Cegah Paham Radikalisme

Selasa, 25 Januari 2022 | 14:29 WIB
header img
FKUB Provinsi Kepulauan Babel, menggelar roadshow deklarasi cegah faham intoleransi, radikalisme dan masuknya terorisme di Babel. Roadshow dimulai dari Kecamatan Pangkalanbaru, Kabupaten Bangka Tengah. (Foto: Istimewa)

BANGKA TENGAH, lintasbabel.id - Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), menggelar roadshow deklarasi cegah faham intoleransi, radikalisme dan masuknya terorisme di Babel. Roadshow dimulai dari Kecamatan Pangkalanbaru, Kabupaten Bangka Tengah, Selasa (25/1/2022).

Ketua FKUB Babel, Anwar Effendi mengatakan, roadshow akan digelar selama tiga hari di sejumlah tempat di Bangka Tengah. Daerah tersebut dipilih, menyusul pengungkapan kasus dua orang terduga teroris yang ditangkap Tim Densus 88 akhir tahun lalu.

"Hal ini dilakukan guna meminimalisir, sekaligus menekan angka kasus radikalisme di Provinsi Bangka Belitung," kata Anwar.

Kegiatan tersebut diikuti oleh tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat setempat, agar mereka bisa memberikan pemahaman kepada warganya tentang bahaya radikalisme.

"Semua informasi-informasi, perilaku seseorang yang mencurigakan yang bisa membuat perpecahan kerukunan umat beragama di Bangka Tengah khususnya dan Babel secara umum, mari kita respon dengan bertindak sesuai aturan hukum, jangan bertindak sendiri-sendiri," ujarnya.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut