get app
inews
Aa Text
Read Next : Etika Lingkungan dan Tanggung Jawab Moral dalam Aksi Bersih Pantai Temberan Mahasiswa Hukum UBB

Kebakaran Hutan: Mengaktifkan Kesadaran Masyarakat di Babel bagi Lingkungan Melalui Aksi Perubahan

Senin, 25 September 2023 | 18:28 WIB
header img
Tim melakukan pemadaman api yang membakar lahan di kawasan Jalan Lintas Timur, Kabupaten Bangka menggunakan peralatan seadanya secara manual. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Muhamad Maulana.

KEBAKARAN hutan adalah bencana alam yang merusak lingkungan, salah satunya peristiwa yang terjadi di Kabupaten Bangka Tengah. Peristiwa kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang disebabkan ulah manusia yang seenaknya membakar hutan, entah karena sengaja ataupun tidak sengaja, namun hal ini dampaknya besar sekali terhadap kerusakan lingkungan sekitar. 

Kebakaran tidak hanya berdampak pada lingkungan, tetapi juga bagi seluruh ekosistem. Fenomena ini semakin sering terjadi dan destruktif dalam beberapa tahun terakhir, memerangi hutan-hutan berharga, munculnya polusi udara dan kerugian finansial. 

Namun, di balik kepahitan kebakaran hutan, kita juga menemukan pelajaran berharga dan bahwa kita perlu akan kesadaran menjaga lingkungan.

Dengan langkah awal, kita harus menyadari bahwa sebagian besar kebakaran hutan adalah buah dari tindakan manusia. Membuang puntung rokok yang sembarangan, perubahan iklim yang semakin ekstrem, dan membuka lahan kebun lalu membakar lahan, semuanya berperan dalam menciptakan kondisi yang mendukung kebakaran hutan yang meluas. Inilah sebabnya mengapa kita, sebagai masyarakat, perlu membangun kesadaran lingkungan yang lebih kuat.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut