get app
inews
Aa Text
Read Next : Hasil Playoff Olimpiade Paris, Garuda Muda Kalah 0-1 Lawan Guinea

Prediksi Line Up Timnas Indonesia di Final Piala AFF U-23 Nanti Malam

Sabtu, 26 Agustus 2023 | 15:37 WIB
header img
Aksi Timnas Indonesia U-23 saat kalahkan Thailand di semifinal Piala AFF U-23 2023. Foto: PSSI.

RAYONG, Lintasbabel.iNews.id – Prediksi line up Timnas Indonesia U-23 di Final Piala AFF U-23 nanti malam. Diketahui, anak asuh Shin Tae-yong bakal melakoni laga pamungkas pada Piala AFF U-23 2023 melawan tim kuat Vietnam.

Laga keduanya akan digelar di Rayong Provincial Stadium, Sabtu (26/8/2023) pukul 20.00 WIB. Tim Garuda Muda wajib mengalahkan Vietnam U-23 jika ingin meraih juara Piala AFF U-23 2023.   

Vietnam sendiri bukan lawan yang mudah dikalahkan. The Golden Star selalu meraih kemenangan sejak babak grup hingga semifinal. Terbaru, Vietnam U-23 menang telak 4-1 atas Malaysia U-23 di laga semifinal, Kamis (24/8/2023).   

Jelang laga final Piala AFF U-23 2023 bergulir, menarik untuk memprediksi line up Timnas Indonesia U-23 melawan Vietnam U-23. 

Pelatih Shin Tae-yong diyakini akan menggunakan formasi 4-3-3.   Ernando Ari akan tetap berada di bawah mistar gawang Timnas Indonesia U-23. 

Sementara, di lini belakang bakal diisi oleh Frengky Missa, Alfeandra Dewangga, Muhammad Ferarri, dan Haykal Alhafiz. Lini tengah Garuda Muda akan ditempati oleh trio Arkhan Fikri, Robi Darwis, dan Beckham Putra. Lini serang akan diisi oleh Jeam Kelly Sroyer, Ramadhan Sananta, dan Abdul Rahman.   

Striker andalan Timnas Indonesia U-23, Ramadhan Sananta, telah membuktikan ketajamannya dengan koleksi dua gol sejauh ini. Namun demikian, dia kemungkinan akan dijaga ketat para pemain Vietnam U-23 nanti. 

Para pemain lain diharapkan dapat memanfaatkan peluang yang ada menjadi gol demi mewujudkan harapan Timnas Indonesia U-23 juara Piala AFF U-23 2023.   

Berikut ini Prediksi Line Up Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam U-23 

Indonesia U-23 (4-3-3) : Ernando Ari; Frengky Missa, Alfeandra Dewangga, Muhammad Ferarri, Haykal Alhafiz; Arkhan Fikri, Robi Darwis, Beckham Putra; Jeam Kelly Sroyer, Ramadhan Sananta, Abdul Rahman. 

Pelatih: Shin Tae-yong

Vietnam U-23 (3-4-1-2): Van Chuan Quan (GK); Ngoc Thang Nguyen, Duy Cuong Luong, Nam Hai Tran; Duc Viet Nguyen, Hoang Minh Khoa Vo, Dinh Duy Pham, Van Khang Khuat; Xuan Tien Dinh; Minh Quang Nguyen, Quoc Viet Nguyen.

Pelatih: Hoang Anh Tuan

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut