get app
inews
Aa Read Next : Bangka Belitung Disorot Karena Angka, Apakah Semua Sudah Diperiksa?

Raih WTP 6 Kali Berturut-turut, Pj Gubernur Babel: Tidaklah Mudah, Butuh Kerja Keras dan Kekompakan

Kamis, 13 Juli 2023 | 18:40 WIB
header img
Pj Gubernur Babel, Suganda Pandapotan Pasaribu menerima predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk keenam kalinya secara berturut-turut di tahun 2023 dri BPK RI. Foto: Diskominfo/ Dina.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Suganda Pandapotan Pasaribu, merasa bahagia. Sebab, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kep. Babel kembali meraih predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk keenam kalinya secara berturut-turut di tahun 2023.

Perolehan WTP dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia (RI) atas laporan keuangan anggaran tahun 2022 ini disampaikannya dalam rapat paripurna DPRD Babel dengan agenda laporan keuangan pemerintah daerah (LKPD) Pemprov. Kep. Babel, di Ruang Rapat DPRD Babel, Selasa (11/7/2023).

Menurut Pj Suganda, perolehan WTP tidaklah mudah. Butuh kerja keras, dan kekompakan semua Perangkat Daerah (PDl yang ada di lingkungan Pemprov. Kep. Babel. Untuk itu, dirinya mengucapkan terima kasih kepada semua perangkat daerah yang telah bekerja sebagaimana mestinya.

"Kita berterima kasih kepada semua teman-teman OPD yang sudah bekerja keras dalam hasil penilaian BPK. Opini kita adalah wajar tanpa pengecualian atau WTP. Jadi, ini perlu kita tingkatkan, kita perbaiki kerja kita, walaupun ada beberapa catatannya kita perbaiki," ujar Pj Suganda.

Editor : Muri Setiawan

Follow Berita iNews Lintasbabel di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut