get app
inews
Aa Text
Read Next : Perceraian Mati, Adat Belitung Timur yang Masih Dipertahankan Masyarakat

Tak Ingin Kecolongan Lagi, Bupati Beltim Gelar Rakor Bahas Kenakalan Remaja dan Pekat

Rabu, 08 Maret 2023 | 16:34 WIB
header img
Bupati Beltim, Burhanudin memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Beltim, di Auditorium Zahari MZ, Selasa (07/03/2023). Foto: Istimewa.

BELITUNG TIMUR, Lintasbabel.iNews.id - Bupati Belitung Timur (Beltim) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Burhanudin mengajak Forkopimda bersama ormas, LSM, stakeholder, instansi terkait dan seluruh elemen masyarakat, untuk menyatukan visi dan persepsi dalam menyikapi penyakit masyarakat dan kenakalan remaja yang ada di Beltim.

Hal itu diungkapkannya dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Beltim, di Auditorium Zahari MZ, Selasa (07/03/2023).

“Pertemuan hari ini, adalah pertemuan untuk menyatukan visi dan persepsi kita mengenai penyakit masyarakat dan kenakalan remaja,” ujar Aan sapaan akrab Burhanudin.

“Jadi jangan sampai ke depan menjadi terlampau rusak, oleh karena itu bersama tokoh-tokoh masyarakat, tokoh agama, LSM dan ormas kita bersatu dalam rangka mencari kesepakatan dalam menyikapi penyakit masyarakat dan kenakalan remaja yang ada di Beltim,” katanya.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut