get app
inews
Aa Text
Read Next : Siapa Pemilik EatSambel? Ide Awal Bisnis karena Kesulitan Mencari Sambal di Luar Negeri

Pemilik Kebab Turki Baba Rafi, dari Jualan di Gerobak Kini Punya 1.000 Outlet sampai ke Mancanegara

Sabtu, 14 Januari 2023 | 14:53 WIB
header img
Hendy Setiono, pemilik Kebab Turki Baba Rafi. Dia mengawali bisnis ini dari modal Rp4 juta dan sebuah gerobak kecil, namun kini sudah memiliki 1.000 outlet yang tersebar di Indonesia dan mancanegara. Foto: Net.

JAKARTA, LintasbabeliNews.id - Pemilik Kebab Baba Rafi dan kisah suksesnya, patut menjadi aspirasi dan motivasi semua orang. Betapa tidak, bisnis kuliner khas negeri penghasil karpet Turki ini, ternyata dirintis oleh seorang anak muda, dan kini kian berkembang ke seantero Tanah Air, bahkan sampai ke mancanegara.


Pemilik Kebab Turki Baba Rafi. Foto: Net.
 

Kebab Turki Baba Rafi adalah sebuah bisnis kuliner yang mengusung konsep waralaba, di bawah naungan PT Baba Rafi Indonesia. Kini usaha ini telah memiliki lebih dari 1.000 outlet kebab.

Bagian yang paling bikin semua orang berdecak kagum adalah, bisnis ini dibangun hanya dengan modal Rp4 juta saja.

Nah, Anda tentu penasaran bukan, siapa sebenarnya pemilik Kebab Turki Baba Rafi? Berikut ini ulasan singkatnya yang kami lansir dari IDXChannel.

Pemilik Kebab Turki Baba Rafi

Hendy Setiono, adalah pemilik Kebab Turki Baba Rafi, seorang pengusaha asal Surabaya, Provinsi Jawa Timur. Hendy diketahui merupakan mahasiswa Jurusan Teknik Informatika di Institut Teknologi Sepuluh November (ITS). Sayang, dia memutuskan untuk berhenti kuliah untuk kemudian memulai bisnis kebab.

 

Hebatnya, bisnis Kebab Turki dirintis Hendy saat dirinya masih berusia sangat muda yakni 20 tahun. Kebab Turki Baba Rafi dirintisnya di Surabaya pada tahun 2003 silam.  

 

Nama Baba Rafi sendiri ia ambil dari nama anak pertamanya yakni Rafi Darmawan. Adapun nama Baba diambilnya dari bahasa Arab yang berarti ayah atau bapak. Alhasil, nama Baba Rafi ini menunjukkan bahwa bisnis kebab Turki ini merupakan milik Ayah dari Rafi. 

Awal-awal memulai bisnis, Hendy hanya mengandalkan modal usaha Rp4 juta dan sebuah gerobak kecil. Uang itu pun dipinjam Hendy dari adiknya sendiri.

Kebab Turki Baba Rafi ini pun semakin berkembang pesat hingga pada 2005, PT Baba Rafi Indonesia berhasil membuka franchise bisnis kebab. Sejak saat itu, Kebab Turki Baba Rafi terus berekspansi hingga dapat membuka ratusan cabang internasional di Filipina dan Malaysia pada 2012, serta Srilanka pada 2013.  

Berkat kerja keras dan inovasinya, bisnis Kebab Turki Baba Rafi milik Hendy Setiono ini semakin berkembang dan berhasil membuka kedai Kebab Turki Baba Rafi di China yang meliputi tiga kota, yakni Yiwu, Hangzhou, Shanghai, pada 2014 lalu. 

Kini, bisnis Hendy Setiono itu pun kian melejit. Ia berhasil memiliki dan mengembangkan empat merek waralaba, yakni Kebab Turki Baba Rafi, Roti Maryam Aba Abi, Piramizza, dan Ayam Bakar Mas Mono. Hendy kini memimpin beberapa perusahaan, di antaranya PT Baba Rafi Indonesia, PT Piramida Zahira dan PT Panen Raya Indonesia.

Menurut beberapa sumber, total keseluruhan outlet Kebab Turki Baba Rafi ini hingga saat ini telah mencapai 1.300 outlet di Indonesia dan sekitar 68 outlet yang tersebar di beberapa negara seperti Malaysia, India, Filipina, Sri Lanka, China, Singapura, Belanda, Brunei Darussalam, dan Bangladesh. 

Penghargaan yang Didapat Hendy Setiono

Kepiawaian dan kesuksesannya dalam membangun bisnis membuat Hendy Setiono pun mendapatkan banyak penghargaan. Beberapa penghargaan yang diperolehnya antara lain sebagai berikut. 

  • Indonesian Small Medium Business Entrepreneur Award 2006 dari Menteri Koperasi & UKM.
  • Best Achievement at Young Entrepreneurs Award 2007 versi Bisnis Indonesia.
  • Special Achievement Go International 2008 dalam ajang Indonesia Franchise Award.

Nah, itu tadi pemilik Kebab Turki Baba Rafi beserta sedikit kisah suksesnya. Tentunya, kisah ini dapat menjadi inspirasi bagi kita semua, bahwa meskipun modal minimalis, namun disertai dengan keuletan dan pintar menangkap peluang pasar, kesuksesan sudah menanti di hadapan. Semoga bermanfaat!

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut