get app
inews
Aa Text
Read Next : Erzaldi Rosman Diperiksa Kejagung RI, Terkait Korupsi IUP PT Timah

Motivasi Siswa, Gubernur Erzaldi: Jangan Pernah Lelah Untuk Berusaha

Jum'at, 12 November 2021 | 10:10 WIB
header img
Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Erzaldi Rosman melakukan kunjungan kerja ke Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) 3 Tanjung Pandan Belitung, Kamis (11/11/2021). (Foto: Humas Pemprov Babel)

Gubernur sempat berbincang dengan Suci yang menuliskan judul tulisan ilmiah "Kreativitas Melalu Gawai Guna Menumbuhkan Nilai Kepahlawanan". Saat ditanyakan kenapa menulis judul tersebut, Suci menjelaskan karena generasi sekarang suka menggunakan gawai, dan gawai dapat dimanfaatkan generasi muda untuk menumbuhkan nilai kepahlawanan dengan cara seperti membuat aplikasi museum online yang didalamnya menampilkan foto dan film pendek.

"Nanti bapak kasih juga _handphone_ agar kamu bisa mempraktekkannya," kata gubernur sembari meminta stafnya untuk mencatat nama anak tersebut.

Usai berikan motivasi dan memberi hadiah , gubernur meninjau ruang kelas yang ada di SMK tersebut. Di sekolah yang memiliki jurusan tata boga, perhotelan, usaha perjalanan wisata, tata kecantikan kulit dan rambut, dan tata busana tersebut, gubernur mencoba langsung pelayanan hidangan makananan yang disajikan oleh para siswa.

Para siswa dengan cekatan melayani hingga menyajikan hidangan di hadapan gubernur mulai appetizer (makanan pembuka), minuman dan juga hidangan pencuci mulut (dessert).

"Seperti hotel bintang 4 pelayanannya dan makanan yang disajikan, tadi saya mencoba corn soup, puding dan steak, enak rasanya," ungkapnya usai mencoba hidangan.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut