get app
inews
Aa Read Next : PJ Gubernur Babel Resmikan BKK, Menjadi Garda Terdepan dalam Pengendalian Penyakit Menular

22 Tahun Provinsi Babel, KONI Babel Akui Pengembangan Olahraga Terkendala Anggaran

Sabtu, 19 November 2022 | 18:41 WIB
header img
Kerja KONI Babel, Ricky Kurniawan. Foto: istimewa.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - 22 tahun Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) berdiri, olahraga di daerah ini dinilai mulai mendapatkan perhatian dari pemerintah. 

Ketua KONI Babel, Ricky Kurniawan, mengatakan ini awal baru pertumbuhan olahraga di Bangka Belitung. 

"Perhatian Pemda cukup baik, baik sekali sebenarnya, Pak Pj Gubernur (Ridwan Djamaluddin) kita sudah menghadap, beliau peduli sekali dengan olahraga, Pak Sekda (Naziarto) selaku Ketua TAPD respon baik sekali. Legislatif juga ketua DPRD dan dan Komisi II respon baik sekali," kata Ketua KONI Babel, Ricky Kurniawan, Sabtu (19/11/2022). 

Ricky menuturkan, semua unsur Pemda di Babel sangat mendukung kemajuan olahraga di Bumi Serumpun Sebalai ini.  

Namun, diakui dia, lagi-lagi dalam pengembangan olahraga ini terbatas oleh anggaran karena kemampuan keuangan daerah Babel, tidak sama dengan daerah lain. 

"Tetap ujung-ujungnya prioritas, karena Pemda tidak mungkin cuma fokus ke olahraga, pendidikan dan kesehatan ditinggalkan, tidak mungkin. Jadi mari kita pahami bersama-sama inilah kemampuan Pemda, kemampuan provinsi kita," ujarnya. 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut