KIEV, Lintasbabel.iNews.id - Presiden Volodymyr Zelensky yakin ledakan yang menewaskan dua orang di Polandia bukan disebabkan oleh rudal Ukraina. Dia menyebut ledakan itu disebabkan oleh rudal Rusia.
"Saya yakin itu bukan rudal kami," katanya seperti dikutip media Ukraina, Interfax, Rabu (16/11/2022).
Dia percaya, ledakan yang terjadi pada Selasa (15/11/2022) disebabkan oleh rudal Rusia. Dia mendasarkan kesimpulannya pada laporan dari militer Ukraina yang tidak mungkin tak dia percaya.
Zelensky mengatakan, pasca-serangan, seharusnya Ukraina sudah diberi akses ke lokasi ledakan.
"Apakah kami berhak masuk tim investigasi? Tentu saja," ujarnya.
Sebaliknya, Rusia menyebut rudal yang menghantam Polandia milik militer Ukraina. Rudal itu diketahui sebagai S-300 bagian dari sistem pertahanan Ukraina.
Editor : Muri Setiawan