get app
inews
Aa Text
Read Next : Kasus Korupsi Timah Rp300 Triliun, Kejagung Tetapkan 1 Tersangka Baru

Pendapatan Dana Transfer Provinsi Babel 2023 Defisit Rp452 Miliar

Selasa, 01 November 2022 | 16:26 WIB
header img
Penjabat (PJ) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Ridwan Djamaluddin. Foto: Dok./ Humas Pemprov Babel.

Mengenai pemangkasan anggaran, Ridwan belum menjelaskan secara rinci, karena pihaknya akan berdiskusi lebih detail dengan anggota DPRD Babel. 

"Supaya nanti sudah final kita bicarakan, tidak lama pagi. Kalo belanja pegawai kebutuhan walaupun masih ada 30 sekian persen, namun kira akan menyesuaikan dengan program. Kalo saya melihat kita dikasih berapa pun anggaran yang ada kita akan fokus kan pelayanan, namun kenyataan ada defisit kita menyesuaikan diri," ucapnya. 

Ketua DPRD Provinsi Babel, Herman Suhadi menuturkan, adanya defisit anggaran Rp452 miliar lebih itu, harus melakukan efisiensi terhadap kegiatan yang tidak prioritas. 

"Pinjaman PT SMI ada 83 Miliar untuk tahun ini, kita yakin dan percaya masih bisa menjalankan roda pemerintahan ini, karena kita juga ada dana DID, ini informasi Kemendagri. Sehingga yakin dan percaya kegiatan akan bisa kita laksanakan," ujar Herman. 

Dia berharap, dengan kehadiran Pj Gubernur Babel yang juga sebagai tataran pemerintah pusat yakni sebagai Dirjen Minerba bisa menurunkan anggaran untuk Babel. 

"Salah satunya mungkin kita tidak hentinya kita berdoa dan berharap agar royalti timah bisa meningkat dari tahun-tahun sebelumnya. Mudah-mudahan kita doa bersama, kita dukung beliau untuk bisa membuat APBD kita semakin baik semasa beliau menjadi Pj," ujarnya.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut