Foto Tentara Ukraina Pakai Simbol Pasukan Nazi Sedang Kawal Presiden Zelensky Bikin Heboh

Simbol yang dimaksud yakni tengkorak dan dua tulang bersilang yang sangat mirip dengan lambang Divisi SS Panzer ke-3, Totenkopf. Lambang yang umumnya dipandang sebagai simbol kebencian tersebut begitu populer di banyak kalangan neo-Nazi saat ini.
Ada pula lambang tengkorak yang dimodifikasi dengan tambahan helm antipeluru serta headphone. Namun lambang itu tetap menampilkan simbol kunci seperti digunakan Divisi SS Panzer ke-1 Leibstandarte Adolf Hitler.
Dengan adanya foto yang membuat heboh itu, pejabat Ukraina berulang kali membantah kehadiran elemen neo-Nazi di militer negara itu dengan menyebutnya sebagai propaganda Rusia. Sebelum ini, tentara Ukraina mengenakan berbagai simbol neo-Nazi kerap muncul pada foto-foto resmi yang diterbitkan pemerintah.
Pada akhir Agustus, Zelensky mengunggah foto di Instagram menampilkan seorang tentara Ukraina mengenakan emblem Divisi SS Grenadier Waffen ke-14 yang juga dikenal sebagai Divisi Galicia ke-1.
Editor : Muri Setiawan