get app
inews
Aa Text
Read Next : Fasilitasi Mahasiswa, Herman Suhadi Kirim Surat Resmi ke Anggota DPR RI dan DPD RI Dapil Babel

Ketua DPRD Babel Apresiasi Uang Kertas Rupiah Tahun Emisi 2022

Jum'at, 19 Agustus 2022 | 17:54 WIB
header img
Peluncuran uang kertas TE 2022 disaksikan langsung secara virtual di ruang Pasir Padi Kantor Gubernur Kepulauan Babel, Kamis (18/8/2022). (Foto: Dok/ Humas DPRD Babel)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), H. Herman Suhadi, S.Sos bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kepulauan Babel dan Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Kepulauan Babel menghadiri acara peluncuran Uang Rupiah Kertas Republik Indonesia tahun emisi 2022 yang dilakukan langsung oleh Menteri Keuangan dan Gubernur BI. Peluncuran uang kertas TE 2022 disaksikan langsung secara virtual di ruang Pasir Padi Kantor Gubernur Kepulauan Babel, Kamis (18/8/2022).

Ketua DPRD, H. Herman Suhadi, Sos apresiasi langkah Bank Indonesia yang secara resmi meluncurkan tujuh pecahan uang rupiah kertas tahun emisi 2022.

"Kalau kita lihat desainnya sangat bagus dengan warna yang lebih cerah dan yang terpenting tetap menampilkan gambar pahlawan," tukasnya.

Dirinya pun berharap dihari peluncuran yang bertepatan dengan momentum HUT RI ke-77 akan memberikan semangat baru dalam mempercepat pemulihan ekonomi nasional dan membangkitkan pertumbuhan ekonomi Indonesia.

"Sesuai dengan temanya 'Bersatu dalam rupiah berdaulat di NKRI', kita mau masyarakat bangga menggunakan rupiah sebagai alat tukar," tutupnya.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut