get app
inews
Aa Read Next : Pertandingan Perdana Voli Indoor Porprov VI Bangka Belitung

Laga Berjalan Ketat, Tim Voli Gasela PGK Kalahkan Bina Bangka 2-1

Rabu, 13 Oktober 2021 | 17:16 WIB
header img
Tim bola voli Putri Gasela PGK Pangkalpinang menang 2-1 atas Bina Bangka Bangka Selatan (Basel), pada lanjutan pertandingan babak penyisihan Kejuaraan Babel Sport Game 2021 di GOR Sahabudin, Rabu (13/10/2021). (foto: Reza)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Tim bola voli Putri Gasela PGK Pangkalpinang menang 2-1 atas Bina Bangka Bangka Selatan (Basel), pada lanjutan pertandingan babak penyisihan Kejuaraan Babel Sport Game 2021 di GOR Sahabudin, Rabu (13/10/2021). Gasela PGK harus menjalani laga ketat, sebelum menaklukkan Bina Bangka.

Tim asuhan Jerri tersebut harus bermain tiga set, sebelum akhirnya menang dengan skor 20-25, 25-23 dan 15-10.

Pada set pertama sempat terjadi kejar-mengejar angka, namun Bina Bangka yang tampil lebih percaya diri, mampu unggul terlebih dahulu dengan skor 25-20. 

Set kedua, Gasela PGK tampil lebih dominan dan  berhasil mengambil alih pertandingan, dan menang dengan skor sangat tipis 25-23.

 

 

Memasuki  set penentuan, Gasela PGK yang butuh kemenangan tampil semakin apik, percaya diri dan bermain lepas, sehingga menyudahi perlawanan Bina Bangka dengan kemenangan dengan skor 15-10.

"Pertandingan set awal anak-anak sempat down namun kami bangunkan lagi semangat, mental dan kekompakan mereka, karena dilapangan merekalah yang mengaturnya," tutur Jerri, pelatih Gasela PGK.

Menurut Jerri, kemenangan ini modal untuk menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya.

"Hari ini ada satu pemain kami yang absen, mungkin nanti dia bisa main untuk menambah kedalaman skuad, mudah-mudahan besok kami menang dan tampil bagus." ungkapnya.

 

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut