BANGKA BARAT, lintasbabel.id - Pemerintah Kabupaten Bangka Barat memberikan suntik vaksin Covid-19, ke ibu hamil di Gedung Aparatur Negara Pemkab Bangka Barat, Jumat (1/10/2021).
Sebanyak 40 ibu hamil yang berpartisipasi dalam vaksinasi kali ini, diberikan suntik vaksin Covid-19 jenis Sinovac.
"Perhatian khusus dari pusat hingga ke Kabupaten Bangka Barat untuk kesehatan ibu hamil, kalau ibu hamil sudah divaksin, insyallah kita jamin kesehatannya bertambah. Karena usia kehamilan yang ke 13 minggu dia bisa divaksin, hingga nanti mendekati kelahiran, insya Allah ibunya, janinnya aman dari Covid-19, " kata Bupati Bangka Barat, Sukirman.
Kepala Dinas Kesehatan Bangka Barat, drg. Ahmad Syaifuddin menyampaikan, sebelum divaksin ibu hamil terlebih dahulu diperiksa dokter spesialis kandungan.
"Diharapkan dengan vaksin ini, ibu hamil bisa aman atau tidak terkonfirmasi positif dari Covid-19. Sebelum diberikan vaksin, ibu ini diperiksa dahulu dari spesialis kandungan, jadi diperiksa dulu oleh dokter, jadi kalau tidak layak atau tidak aman untuk divaksin, ya tidak akan diberikan, jadi vaksin ini aman," ujarnya.
Marlita salah satu ibu hamil yang divaksin menuturkan, ia tidak merasakan keluhan apapun setelah divaksin.
"Tidak ada keluhan apa-apa bang, tidak khawatir tadi udah di screening sebelum duduk divaksin, " tutur Marlita.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait