LAHAT, lintasbabel.id - Polisi menggerebek kebun kopi di Desa Muara Cawang, Tanjung Sakti Pumu, Lahat. Diantara kebun kopi tersebut, terdapat ladang ganja seluas 1,5 hektare.
Namun pemilik berhasil kabur saat pengerebakan dilakukan. Akan tetapi, Jajaran Polres Lahat, menemukan banyak barang bukti mulai dari 1,5 hektare ladang ganja, karung plastik yang berisi daun basah.
"Saat dilakukan pengeledahan petugas juga menemukan tas warna hitam tergantung di dinding pondok yang berisi dua paket daun ganja kering, dua bungkus biji ganja, serta petugas juga satu bungkus plastik yang berisikan pollybag warna hitam" kata Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono, Rabu (8/9/2021).
Kapolres, mengatakan penggerebekan ladang ganja ini berdasarkan hasil informasi masyarakat.
"Selama dua hari jajaran satresnarkoba, Sabtu dan Minggu melakukan penyelidikan, sehingga didapat informasi adanya tempat yang dicurigai yaitu di perkebunan," ujarnya.
Kemudian setelah dipastikan lokasinya, penggerebekan dilakukan. Penggerebekan dipimpin langsung Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono.
"Kita langsung berkoordinasi dengan perangkat Desa Muara Cawang Kecamatan Tanjung Sakti menuju ke lahan perkebunan yang diduga ada tanaman ganja," ucapnya.
Editor : Haryanto
Artikel Terkait