Proyek Pelabuhan Perikanan Pantai Muara Baturusa Sudah Rampung 100 Persen

Irwan Setiawan
Wakil Gubernur Babel, Abdul Fatah. (Foto: lintasbabel.id/ Irwan Setiawan)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Abdul Fatah menyatakan proyek infrastruktur peningkatan Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Sungai Baturusa telah rampung 100 persen.

"Dari sisi pengerjaan sudah selesai, kemudian untuk akhir daripada hasil dari Inspektorat Babel bahwa kegiatan seluruh aspek telah dilaksanakan. Dengan bekal tersebut dilihat lagi, apakah proses sudah selesai, lalu dibayarkan kontrak kerjanya itu," kata Abdul Fatah, Jumat (8/4/2022). 

Diketahui sebelumnya, Gubernur Kepulauan Babel Erzaldi Rosman  diakhir masa jabatanya akan meresmikan sejumlah proyek dari pinjaman dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) dari PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI).

Proyek yang pertama selesai yakni Pembangunan sarana dan prasarana di Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Muara Sungai Baturusa. Kegiatan proyek dilakukan oleh penyedia jasa PT Biotek Graha Duta, konsultan supervisi PT Reka Prima Consultants dengan nilai kontrak Rp32,9 miliar.  

Diketahui pekerjaan proyek ini sempat tersendat serta melewati target yang telah ditentukan, sehingga pengerjaanya lebih lambat dari jadwal yang telah ditentukan. 

Hingga awal tahun 2022, proyek PPI baru selesai 78 persen. Kemudian target pengerjaan proyek ditambah 50 hari dari 1 Januari 2022 hingga selesai 20 Februari 2022. 

"Kemarin sebelum sampai 50 hari sudah selesai, tinggal kapan diresmikan melihat kapan waktu gubernur, sebelum masa jabatannya berakhir," ujarnya.

 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network