Jadi Lumbung Pangan di Babel, Sistem Pengairan Sawah Desa Rias Terus Dibenahi

Wiwin Suseno
Pembangunan embung konservasi Kolong Yamin Desa Rias. (Foto: lintasbabel.id/ Wiwin Suseno).

BANGKA SELATAN, lintasbabel.id - Pemerintah terus memperbaiki sistem pengairan persawahan Desa Rias Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan, agar lebih maksimal lantaran persawahan tersebut sudah ditetapkan sebagai lumbung pangan daerah di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Untuk itu, Kolong yamin yang merupakan salah satu sumber air di persawahan Desa Rias mulai dilakukan pendalaman melalui kegiatan pembangunan embung konservasi.

Proyek pembangunan embung konservasi tersebut dilaksanakan oleh Dirjen Sumber Daya Air Kementerian PUPR, melalui Balai Wilayah Sungai Bangka Belitung dengan anggaran Rp11,3 miliar.

Pelaksana kegiatan Hendri Yulizar mengatakan, saat ini progres pembangunan embung konservasi kolong yamin tersebut sudah mencapai 47 persen.

"Kami optimi pelaksanaan pekerjaannya dapat diselesaikan tepat waktu mengingat tidak ada kendala yang cukup serius," katanya, Kamis (24/3/2022).

Sementara itu, petani Desa Rias Firman menyambut baik adanya pembenahan sumber air persawahan tersebut, mengingat sebelumnya sumber air selalu kering jika memasuki musim panas.

"Dengan telah dibenahinya sumber air persawahan kami ini, semoga kedepan airnya tidak kering lagi walaupun musim panas. Sehingga kami dapat menanam padi tiga musim dalam setahun yang selama ini baru dua musim kali musim tanam," ucapnya.

Editor : Haryanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network