GM PLN Babel, Dini Sulistyawati Raih Women's Inspiration Award 2025, Buktikan Kepemimpinan Perempuan
GM PLN Babel, Dini Sulistyawati (dua dari kiri) menerima penghargaan Women in Business Leadership dalam Women Inspiration Award 2025 yang diserahkan langsung oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan & Perlindungan Anak, Arifah Fauzi (ditengah)
Selama memimpin PLN UIW Babel, Dini Sulistyawati berhasil mengawal berbagai agenda besar perusahaan. Ia tercatat sukses menurunkan angka gangguan listrik secara signifikan, meningkatkan keandalan pasokan listrik di wilayah kepulauan, serta memastikan agenda-agenda prioritas kelistrikan berjalan tepat waktu. Di bidang tanggung jawab sosial, Dini konsisten menghadirkan program-program CSR yang berbasis pemberdayaan masyarakat lokal serta pelestarian budaya daerah.
Kepeduliannya terhadap pemberdayaan perempuan juga tampak melalui penguatan peran Srikandi PLN di wilayah Babel, yang aktif dalam berbagai kegiatan sosial, edukasi, dan advokasi internal perusahaan. Selain itu, di tengah dominasi pemimpin pria di sektor kelistrikan, Dini mampu membangun komunikasi yang efektif dan kolaboratif dengan Forkopimda serta pimpinan instansi vertikal di Bangka Belitung, menjadikan PLN Babel sebagai mitra strategis dalam berbagai program pembangunan daerah.
Komitmennya terhadap keselamatan kerja (K3) juga menjadi salah satu nilai lebih yang diapresiasi, di mana ia aktif memastikan penerapan budaya kerja aman di seluruh unit kerja. Uniknya, Dini termasuk sedikit dari pemimpin perempuan di lingkungan PLN yang kerap turun langsung ke lapangan, mengawal fungsi-fungsi teknis yang biasanya dijalankan oleh pria. Langkah tersebut menjadi bukti keteladanan serta integritasnya dalam memimpin organisasi.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait