Real Madrid Perpanjang Rekor Tidak Pernah Menang Melawan Arsenal

Joko Setyawanto
Skuad Real Madrid kala menjamu Arsenal (17/4/2025)

MADRID, Lintasbabel.iNews.id - Raja Liga Champions Eropa Real Madrid memperpanjang rekor tidak pernah menang melawan Arsenal.

 

Koleksi 15 gelar juara Liga Champions Eropa milik Los Blancos ternyata bukan jaminan yang dapat membuat Arsenal menyerah takut. Sebaliknya dihadapan Meriam London, kejayaan Real Madrid bukan apa-apa.

 

Klub kebanggaan ibukota Spanyol itu kembali dipaksa bertekuk lutut setelah tahluk 1-2 pada leg kedua babak perempat final Liga Champions dini hari tadi (17/4/2025).

 

Kekalahan ini menggenapi penderitaan Madrid yang pada leg pertama dihancurkan 3 gol tanpa balas.

 

Sepasang assist Mikel Merino yang dituntaskan bergiliran oleh Gabriel Martinielli dan Bukayo Saka hanya mampu dibalas gol hiburan tunggal dari Binicius Junior.

 

Hasil ini membuat impian fans Real Madrid untuk meraih gelar juara Liga Champions ke-16 pupus. 

 

Rekor negatif pertemuan Real Madrid kala bersua Arsenal semakin panjang. Dalam 5 pertemuan sepanjang sejarah kedua tim, Madrid menelan kekalahan 3 kali dan 2 kali imbang.

 

Kemenangan ini membuat Arsenal berhak melaju ke babak semifinal menantang Paris Saint German (PSG).

 

Uniknya, PSG juga punya rekor belum pernah menang melawan Arsenal.

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network