Gol Kontroversial Renan Lodi Disahkan, CR7 Ngamuk ke Wasit

Muammar Yahya Herdana
Cristiano Ronaldo ngamuk ke wasit setelah Manchester United dibobol gol kontroversial oleh Atletico Madrid. (Foto: Give Me Sport)

MANCHESTER, lintasbabel.id - Mega bintang Cristiano Ronaldo mengamuk ke wasit, usai klubnya Manchester United dibobol gol kontroversial oleh Atletico Madrid.

CR7 menunjukan gestur yang meluapkan kekecewaanya, setelah gol tunggal Atletico Madrid yang dicetak Renan Lodi pada menit 41 disahkan Slavko Vincic, wasit yang memimpin pertandingan tersebut.

Pertandingan Manchester United vs Atletico Madrid berlangsung di Old Trafford, Manchester, Rabu (16/3/2022) dini hari. 

Kekalahan 0-1 tersebut membuat Manchester United gagal melangkah ke perempatfinal Liga Champions 2021-2022, karena kalah agregat 1-2.

Namun, sebelum mencetak gol, Renan Lodi disebut pemain Manchester United telah membuat pelanggaran. Pemain asal Brasil itu dinilai melanggar winger Manchester United, Anthony Elanga.

Lalu, wasit yang bertugas di laga tersebut, Slavko Vincic, menetapkan gol tersebut sah. Meski sudah melihat VAR, wasit tetap mensahkan gol tersebut.

Gol Renan Lodi membuat pemain Atletico Madrid bersuka ria. Namun, Cristiano Ronaldo tidak bisa menyembunyikan kekesalan dan kekecewaannya dengan keputusan yang diambil wasit.

Bomber asal Portugal itu mengangkat tangan dan membuat gestur kacamata yang menandakan dirinya mempertanyakan keputusan wasit. Di sisi lain, Cristiano Ronaldo cukup kesulitan menunjukan kemampuan terbaiknya di laga tersebut.

Padahal, sebelumnya pemain 37 tahun itu baru saja mencetak hattrick saat Manchester United menang 3-2 atas Tottenham Hotspur di Liga Inggris 2021-2022. Meski kembali gagal menjadi juara di Liga Champions kali ini, pelatih Man United, Ralf Rangnick, telah memasang target selanjutnya.

The Red Devils diharapkan kembali menunjukan kemampuannya untuk menembus empat besar Liga Inggris musim ini. Hal itu supaya Manchester United dapat kembali bersaing di Liga Champions musim depan.

Saat ini, Manchester United berada di urutan kelima klasemen Liga Inggris 2021-2022 dengan 50 poin. Manchester United terpaut satu angka dari Arsenal di tempat keempat, atau batas akhir tim yang lolos ke Liga Champions musim depan.

Namun, Manchester United masih harus berusaha keras untuk finis empat besar di Liga Inggris 2021-2022. Sebab, Arsenal memiliki tiga pertandingan lebih sedikit ketimbang Manchester United.

 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network