Meskipun mengklaim akan membuat poros ketiga Pilkada Babar 2024, Deddi Wijaya belum bersedia membeberkan ke publik nama-nama yang akan mereka usung.
"Nama belum bisa kami sampaikan, tunggu deklarasi. Karena Calon wakil masih berproses di partainya. Calon wakilnya PKS, tentu kan cukup, golkar 3 dan PKS 4 (Kursi DPRD Babar). Kalau kita bisa berkoalisi," ujarnya.
Dari sejumlah keterangan yang disampaikan petinggi Partai Politik (Parpol) di Kabupaten Bangka Barat itu, baru Partai PDIP yang mendapatkan rekomendasi resmi dari pusat untuk mengusung Markus dan Yus Derahman.
Sedangkan partai-partai lainnya, masih berupaya untuk mendapatkan rekomendasi pengurus partai di pusat untuk penetapan calon-calonnya yang akan bertarung pada Pilkada 2024 mendatang.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait