Bikin Iri, Pemerintah Bakal Beri Cuti 60 Hari Bagi ASN Kategori Ini

Joko Setyawanto
MenPANRB, Abdullah Azwar Anas. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden

JAKARTA, Lintasbabel.iNews.id - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB) Abdullah Azwan Anas dalam keterangannya di Jakarta (14/3/2024) menyebutkan bahwa pemerintah akan memberikan hak cuti hingga 60 hari kerja kepada ASN yang Istrinya sedang melahirkan. 

Pemberian cuti istimewa ini masuk dalam Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) Managemen Aparatur Sipil Negara sebagai turunan dari UU No.20 Tahun 2023 tentang ASN yang ditargetkan akan tuntas pada April 2024 ini.

"Pemerintah berpandangan pentingnya peran ayah dalam pendampingan ketika sang istri melahirkan termasuk saat fase-fase awal pasca persalinan," kata MenPANRB seperti dikutip dari Antara.

Dijelaskan Azwan Anas, pemerintah akan memberikan hak cuti kepada suami yang istrinya melahirkan atau keguguran, mengingat cuti mendampingi istri melahirkan merupakan hak bagi ASN pria yang diatur dan dijamin oleh Negara.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network