Sejumlah KPPS Gugur Usai Bertugas, Ketua KPU Babel: Pemilu Digelar Bukan untuk Mengorbankan Rakyat

Irwan Setiawan
Ketua KPU Babel, Husin. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Irwan Setiawan.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) buka suara terkait adanya sejumlah petugas KPPS yang meninggal dunia pada saat Pemilu 2024. KPU menilai seharusnya kejadian seperti ini tidak ada lagi.

"Keadaan ini tentu saya sesalkan, karena masih ada korban dari petugas pemilu kami," kata Ketua KPU Babel, Husin, Rabu (21/2/2024).

Husin mengatakan, Pemilu 2024 dan 2019 tidak lah jauh beda, tetapi masih ada petugas yang meninggal dunia. Dia menilai perlu ada evaluasi agar pemilu ke depan hal seperti ini tidak terjadi lagi. 

"Harapan besar tentu tidak ada lagi korban karena Pemilu digelar bukan untuk mengorbankan rakyat apalagi bagi penyelenggara pemilu. Maka Pemilu ke depan harus tidak ada lagi korban," ujarnya.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network