Sebanyak 4 Orang Anggota KPPS Bangka Barat Tumbang, Ada yang Digigit Ular

Oma Kisma
Komisioner Divisi Perencanaan Data dan Informasi, KPU Kabupaten Bangka Barat, Dwi Aprianto. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Oma Kisma.

Kemudian satu anggota KPPS di TPS 06, Desa Kundi, Kecamatan Simpang Teritip, juga tumbang karena kelelahan dan mendapatkan perawatan di Bidan Desa setempat. Selanjutnya, satu Anggota KPPS di TPS 14, Desa Air Gantang, Kecamatan Parittiga, mengalami musibah digigit ular, pada Kamis (15/2/2024) sekira pukul 06.00 WIB.

"Kejadiannya saat mengantarkan segel dari PPS/desa ke TPS, dalam perjalanan digigit ular dan saat ini sedang penanganan medis," katanya. 

Terakhir anggota KPPS yang tumbang, terjadi di TPS 2, Desa Pelangas, Kecamatan Simpang Teritip, pada Kamis (15/2/2024) sekira pukul 08.15 WIB dengan keluhan lemas dan mual, saat ini sedang menjalani perawatan di Puskesmas setempat. 

"InsyaAllah tidak ada lagi rekan-rekan kita yang bertugas sakit, bagi yang sedang menjalani perawatan semoga segera diberikan kesehatan," tuturnya. 

 

Editor : Muri Setiawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network