Dalam sambutannya, Safrizal Zakaria Ali meminta Pj Walikota Pangkalpinang untuk bekerja sepenuh hati untuk melayani masyarakat Kota Pangkalpinang.
"Selamat bekerja, tiada hari tanpa bekerja, mengabdikan diri kepada masyarakat Kota Pangkalpinang, pejabat kepala daerah tidak pakai jam istirahat, 24 jam harus bekerja, itu komitmen kita sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat Bangka Belitung," ujarnya.
Selanjutnya, acara penutupan dilanjutkan dengan ucapan selamat oleh Forkopimda dan foto bersama.
Untuk diketahui, Lusje Anneke Tabalujan saat ini menjabat sebagai Kepala Pusat Standarisasi dan Sertifikasi di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kemendagri. Dia ditunjuk oleh Mendagri Tito Karnavian mengisi kekosongan jabatan sebagai Pj Walikota Pangkalpinang, pasca berakhirnya masa jabatan Maulan Aklil per tanggal 15 November 2023.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait