Distangan Babar Gelar GPM Peringati Hari Pangan Sedunia

Rizki Ramadhani
Warga antusias menyambut GPM di Lapangan Gelora Mentok. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Rizki Ramadhani.

BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Dinas Pertanian dan Pangan (Distangan) Kabupaten Bangka Barat (Babar) menggelar program Gerakan Pangan Murah (GPM) di Lapangan Gelora Mentok, Rabu (18/10/2023). Kegiatan ini merupakan program Badan Pangan Nasional (Bapanas) bernama stabilisasi pasokan dan harga pangan.

Kabid Ketahanan Pangan Distangan Babar, Havita Dwi Anggasari menyampaikan dalam kegiatan GPM pihaknya bekerjasama dengan Bulog dan berbagai instansi lainnya. 

"Makanya kita gelar acara GPM ini kerjasama dengan Perum Bulog dan beberapa distributor, ID Food juga, jadi kita hadirkan pangan-pangan yang memang banyak berkontribusi dalam stabilitas harga. Jadi masyarakat bisa mengakses pangan dengan harga yang wajar," ujar Havita Dwi Anggasari. 



Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network