Suharto Tutup Adventure Main Bareng di Sirkuit Makorem 045 Garuda Jaya

Reza Wahyudhi Thamrin
Kadis Parbudkepora Babel, menyerahkan hadiah kepada peserta Offroader di Makorem 045/ Garuda Jaya. (Foto : ist)

BANGKA TENGAH, lintasbabel.id - Kepala Dinas (Kadis) Pariwisata Kebudayaan dan Kepemudaan Olahraga (Parbudkepora) Babel, Suharto, menutup resmi kegiatan Adventure Main dan Jalan Bareng (Manja Bareng) yang berlangsung di sirkuit offroad Makorem, Desa Belilik, Kabupaten Bangka Tengah, Minggu (23/01/2022).

Adventure Main dan Jalan Bareng (Manja Bareng) ini adalah kegiatan yang mengusung tema Fun Offroad yang difasilitasi oleh Dinas Parbudkepora Babel bekerjasama dengan Korem 145/Garuda Jaya, Indonesia Off-Road Federation (IOF) Babel dan seluruh Club Offroad yang ada di Bangka.

Dalam arahannya Kadis Parbudkepora mengatakan sesuai dengan arahan Gubernur Babel Erzaldi Rosman yang juga selaku ketua umum IOF Babel agar dapat mempersiapkan daerah yang belum memiliki Pengurus Cabang (Pengcab) IOF untuk secepatnya dibentuk.

“Setelah terbentuk 7 kabupaten/kota, maka nantinya akan dilakukan usulan untuk menentukan ketua umum IOF Provinsi Babel yang baru,” katanya.

Menurutnya dengan kemajuan dunia otomotif sekarang ini dirinya berharap, hubungan harmonis antara sesama offroader untuk tetap terus dijaga dan ditingkatkan sehingga ke depan dapat membantu Pemerintah khususnya dalam mempromosikan pariwisata.

“Kendaraan offroad ini merupakan mobil berpenggerak empat roda (four wheel drive) atau 4x4 yang dapat masuk ke wilayah yang tidak bisa dijangkau oleh kendaraan biasa, saya yakin semakin berkembangnya pariwisata kendaraan ini sangat berfungsi dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya.

Selain itu Kadis Parbudkepora juga menyampaikan kegiatan seperti ini jangan sampai berhenti, dan IOF Babel terus dikembangkan sehingga ke depan nantinya dapat melahirkan atlet yang handal.

“IOF sekarang sudah dibawah naungan Komite Olahraga Rekreasi Indonesia (Kormi) nanti apabila penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) dipertandingkan cabor Offroad maka Babel sudah siap dengan atletnya," ucapnya.

Kegiatan Adventure Main dan Jalan Bareng (Manja Bareng) yang dipusatkan di sirkuit Makorem ini, juga dipertandingkan beberapa perlombaan offroad dimana para pemenang berhak mendapatkan hadiah yang menarik yaitu vocer menginap di hotel dan hadiah lainnya berupa sparpart kendaraan. 

Editor : Haryanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network