Penyebab Stunting dapat terjadi dikarenakan beberapa faktor, di antaranya adalah:
- Kurangnya Gizi
Kekurangan gizi pada masa kehamilan dan 1.000 hari pertama kehidupan anak, termasuk defisiensi zat gizi seperti protein, energi, zat besi, vitamin A, dan yodium, dapat menyebabkan stunting. Gizi buruk pada ibu hamil atau praktik pemberian makan yang tidak memadai pada bayi dan anak-anak dapat berkontribusi terhadap stunting.
- Infeksi dan Penyakit
Infeksi kronis yang sering terjadi pada masa kanak-kanak, seperti diare berulang, infeksi saluran pernapasan, dan infeksi parasit, dapat mempengaruhi penyerapan nutrisi dan menyebabkan stunting.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait