PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Profil dan biodata Suganda Pandopotan Pasaribu, Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) yang baru, bisa disimak dalam artikel berikut ini. Suganda Pandopotan Pasaribu, bakal dilantik oleh Mendagri Tito Karnavian di Ruang Sasana Bhakti Praja (SBP), Gedung C Lantai 3 Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Jalan Merdeka Utara Jakarta Pusat, Jumat (31/3/2023).
Suganda menggantikan Ridwan Djamaluddin yang memasuki masa pensiun alias purna bhakti sebagai ASN. Diketahui Ridwan juga menjabat sebagai Dirjen Minerba pada Kementerian ESDM.
Bagi masyarakat Babel, nama Suganda Pandapotan Pasaribu masih sangat asing dan tidak termasuk dalam tiga nama yang diusulkan DPRD Babel, untuk menggantikan Ridwan Djamaluddin yang segera pensiun.
Suganda saat ini masih menjabat sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) Ombudsman RI, yang lahir di Palembang pada tangal 16 September 1973 dan baru berusia 49 tahun. Di usia yang masih terbilang sangat muda untuk jabatan birokrat ini, Suganda sudah mengantongi pangkat Pembina Utama Madya golongan IV d.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait