Apa itu Alkena (Sifat, Kegunaan, dan Contohnya)

Muri Setiawan/ Net Lintasbabel.iNews.id
Senyawa Alkena, pengertiannya, sifar dan contohnya bisa kamu simak dalam artikel kal ini. Foto: Ilustrasi/ Net.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Apa itu Alkena? Bagaimana sifat, kegunaan dan contohnya? Materi yang sering muncul di pembelajaran Kimia ini, akan menjadi pembahasan kita pada artikel berikut.

Apa itu Alkena

Alkena adalah hidrokarbon yang mempunyai rumus umum CnH2n dan mengandung ikatan karbon-karbon rangkap dua. Alkena paling sederhana adalah etena.

Senyawa Alkena dapat digunakan sebagai obat bius ketika bercampur dengan kandungan oksigen, dan merupakan bahan baku pembuatan plastik, karet sintetis, serta alkohol.

Alkena disebut juga hidrokarbon tak jenuh dan mempunyai rumus umum CnH2n. Menurut IUPAC penamaan alkena mirip dengan alkana, tetapi Alkena menggunakan akhiran –ena.

Menurut Fire Debris Analysis (2008), Alkena adalah hidrokarbon asiklik (bercabang atau tidak bercabang) yang memiliki satu ikatan rangkap karbon-ke-karbon (C= C) dan rumus molekul umum CnH2n. Karena alkena mengandung kurang dari jumlah maksimum kemungkinan atom hidrogen per atom karbon, itu disebut tak jenuh. Istilah lama yang masih digunakan dalam industri perminyakan untuk menunjuk alkena adalah olefin.

Sementara mennurut Biomedical Applications of Functionalized Nanomaterials (2018), Alkena merupakan gugus fungsi yang cocok untuk melakukan ligasi bioorthogonal karena tidak terdapat gugus fungsi yang terjadi secara alami; mereka memiliki kompatibilitas yang baik dengan air dan selektivitas yang tinggi.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network