Ekonomi Syariah, Alternatif Perekonomian yang Sedang Tumbuh

Muri Setiawan
Seminar Nasional Optimalisasi Potensi Ekonomi Digital Syariah Bagi Pelaku UMKM di Era Pandemi yang diselenggarakan oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kepulauan Bangka Belitung di Hotel Novotel, Kamis (9/12/2021).

BANGKA TENGAH, lintasbabel.id - Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Tantan Heroika mengatakan, ekonomi syariah merupakan salah satu alternatif dan pemikiran ekonomi yang saat ini sedang berkembang pesat. 

"Di Indonesia pertumbuhan kinerja ekonomi syariah tumbuh lebih baik. Peringkat Indonesia untuk ekonomi Islam secara global meningkat dari peringkat ke-10 menjadi peringkat ke-4 di bawah Malaysia, Arab Saudi dan Uni Emirat Arab. Tugas kita ke depan adalah menjadikan Indonesia menjadi pusat keuangan syariah global," tuturnya dalam kegiatan Seminar Nasional Optimalisasi Potensi Ekonomi Digital Syariah Bagi Pelaku UMKM di Era Pandemi yang diselenggarakan oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kepulauan Bangka Belitung di Hotel Novotel, Kamis (9/12/2021).

Tentunya, kata Tantan, transformasi ini perlu diimplementasikan ke sektor-sektor unggulan sebagai sumber pertumbuhan ekonomi Babel.

"Di sinilah perlunya mendorong peran usaha syariah serta pengembangan sosial syariah sebagai alternatif pembiayaan yang memperkuat keuangan syariah secara umum," tuturnya.
 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network