Satreskrim Polres Bangka Barat Tingkatkan Pengawasan Peredaran BBM Subsidi

Rizki Ramadhani
Kasat Reskrim Polres Bangka Barat, IPTU Ogan Arif. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Rizki Ramadhani.

BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Satreskrim Polres Bangka Barat (Babar) terus meningkatkan pengawasan terhadap peredaran bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi, untuk mencegah terjadinya penyelewengan. 

Kasat Reskrim Polres Babar, IPTU Ogan Arif Teguh Imani mengatakan, pihaknya baru-baru ini melakukan pengecekan gudang milik H di Desa Belo, Kecamatan Muntok atas laporan masyarakat. 

Kendati pada saat pengecekan tidak ditemukan penyelewengan, Ogan mengatakan pihaknya akan terus memantau peredaran BBM subsidi tersebut.

"Kami bawa (pemilik) untuk dimintai keterangan dan akan kami lakukan penyidikan lebih lanjut terkait laporan masyarakat. Apakah benar terjadi penimbunan minyak tersebut maupun tidak, karena pada saat kami turun ke tempat itu tidak ada aktifitas tersebut," kata IPTU Ogan Arif, Selasa (6/12/2022).

"Kami tetap melakukan penyidikan dan terus melakukan memantau di seputaran Kabupaten Bangka Barat, agar tidak ada terjadi penyelewengan minyak tersebut," ujarnya. 

Sementara, dalam empat bulan terakhir, Satreskrim Polres Babar dikatakan oleh Ogan telah berhasil menangani dua kasus penyelewengan BBM bersubsidi

"Kasus minyak yang ditangani Satreskrim Bangka Barat itu ada di Belo Laut penyalahgunaan minyak subsidi yang dilarikan ke tambang timah, dan juga ada di daerah Jebus memang ada penimbunan minyak subsidi dari pengerit," ucapnya. 

 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network