Setelah dilakukan tahapan ini, para calon staf Panwascam ini akan mengerucut dan yang lolos seleksi tes tertulis dan keterampilan akan mengikuti tes wawancara.
"Setelah tes ini akan ada tes wawancara yang akan melibatkan juga kepala Sekretariat Bawaslu Kabupaten Bangka Tengah, Ketua Bawaslu Kabupaten Bangka Tengah dan calon Kepala Sekretariat Panwaslu Kecamatan, karena mereka adalah calon user Panwascam," ungkap Wahyu.
Tes tertulis dan keterampilan ini sendiri diikuti sebanyak 80 orang calon staf Panwascam di Kabupaten Bangka Tengah.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait