Video, Sensasi Panen dan Makan Durian di Atas Bukit Pao Bangka Tengah

Haryanto

BANGKA TENGAH, lintasbabel.id - Berpetualang ke kawasan perbukitan dengan pemandangan alam indah nan sejuk memang menawarkan sensasi berbeda. Nah sensasi tersebut dapat Anda rasakan di kawasan Bukit Poa Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Nikmatnya buah durian di sana kian sempurna, karena baru saja jatuh dari pohonnya. Begitu tiba di kaki bukit pengujung kang disajikan hamparan pohon durian yang tubuh alami secara alami. 

Serunya, jika lagi musim durian seperti sekarang pengujung dapat memitik langsung buah durian yang baru saja jatuh dari pohonnya. Namun diingatkan harus selalu waspada dan berhati-hati, karena buah durian bisa jatuh kapan saja. 

Durian di sini merupakan durian alam yang berusia lebih dari 30 tahun dan memiliki pohonnya yang cukup tinggi, sehingga menghasilkan cita rasa buah legit. 

Keseruan menunggu durian jatuh tak lengkap jika tidak menikmati durian itu sendiri. Nah di sana pengujung dapat merasakan sensasi menikmati buah durian dengan pemandangan alam nan asri dari atas bukit di ketinggian 200 MDPL. 

Tiupan angin sepoi-sepoi dipadu cuaca cerah, menjadikan tempat ini cocok dijadikan tujuan rekreasi bersama keluarga mau sahabat. 

Untuk tiba di sini, pengujung hanya butuh waktu tempuh sekira 15 menit saja dari pusat Kota Pangkalpinang. Untuk sementara, pengujung yang ingin bertamasya ke sini tidak dipungut biaya dan diingatkan selalu jaga keselamatan saat berada puncak bukit. 

Editor : Haryanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network