Logo Network
Network

Korsleting, Rumah Nenek Robiah Ludes Terbakar 

Rizki Ramadhani
.
Selasa, 06 Juli 2021 | 15:35 WIB

BANGKA BARAT, lintasbabel.id - Robiah, warga Tanjung Niur, Kecamatan Tempilang Kabupaten Bangka Barat, harus rela kehilangan rumahnya, setelah dilahap habis oleh si jago merah. Dugaan sementara, kebakaran terjadi karena korsleting listrik.

Peristiwa kebakaran terjadi Selasa (6/7/2021) sekitar pukul 11.20 WIB. Lokasi rumah berada di kawasan padat pemukiman tepatnya di jalan raya Tanjung Niur, Padang Bawah Desa Benteng Kota, Kecamatan Tempilang.

"Dugaan sementara penyebab kebakaran karena korsleting arus pendek listrik, kejadian sekitar 11.20 WIB yang kena itu satu rumah. Lalu kemudian padam karena masyarakat gotong royong antisipasi yang dipinggir, karena rumah itu gak bisa diselamatkan lagi," kata Kades Benteng Kota Saprul, Selasa (6/7/2021). 

Api baru berhasil dipadamkan kurang lebih satu jam, setelah masyarakat sekitar tempat kejadian bergotong royong membantu memadamkan api. 

"Itu sampai jam 1 lah pademnya, pemilik rumah itu ada dua orang, saat kejadian nenek itu ada di dalam, kemudian diseret tetangganya keluar, kalau anaknya lagi kerja. Jadi pas kebakaran nenek itu sendiri, kemudian dievakuasi ke rumah anaknya di belakang," tambah Saprul.  

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Berita iNews Lintasbabel di Google News

Bagikan Artikel Ini