get app
inews
Aa Text
Read Next : 9 WBP pada Sejumlah Lapas di Babel Terima Remisi Imlek 2024

Kakanwil Kemenkumham Babel Monev Sekaligus Halal Bihalal di Belitung

Rabu, 11 Mei 2022 | 23:51 WIB
header img
KUNJUNGI KANIM DAN LAPAS TANJUNGPANDAN, KAKANWIL KEMENKUMHAM BABEL BESERTA JAJARAN BERIKAN PENGUATAN DAN MONEV SEKALIGUS HALAL BIHALAL

BELITUNG, lintasbabel.id – Memasuki minggu pertama bekerja kembali setelah Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Kepala Kantor Wilayah (T. Daniel L. Tobing) kunjungi Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungpandan dengan didampingi oleh Kepala Divisi Keimigrasian (Barron Ichsan) beserta jajaran. Kedatangan tim Kantor Wilayah disambut dengan baik oleh Kepala Kantor Imigrasi (Suyatno).

Mengawali pertemuan, Kakanwil memperkenalkan Kepala Divisi Keimigrasian yang baru secara langsung kepada jajaran Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungpandan sekaligus halal bihalal dengan seluruh jajaran Kanim Tanjungpandan setelah Hari Raya Idul Fitri.

Selanjutnya, Kakanwil juga turun langsung untuk meninjau pelayanan yang diberikan Kanim Tanjungpandan kepada masyarakat. Kakanwil mengapresiasi pemberian layanan yang diberikan oleh Kanim Tanjungpandan dengan baik, serta diharapkan hal tersebut dapat terus dilakukan agar predikat WBBM dapat terus dipertahankan. Tidak luput juga dari perhatian Kakanwil mengenai pengawasan orang asing saat pelaksanaan monitoring tersebut.

Pembekalan juga diberikan oleh Kakanwil kepada jajaran Kanim Tanjungpandan untuk mempersiapkan gelaran Presidensi G20 yang akan dilaksanakan di Belitung. Untuk itu Kakanwil mengharapkan agar seluruh jajaran dapat menyukseskan gelaran tersebut nantinya.

Beranjak dari Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungpandan, Kakanwil beserta jajaran melanjutkan monitoring ke Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tangjungpandan. Kakanwil dengan sigap langsung meninjau blok hunian, serta bahan makanan dan kebersihan dapur. Ia mengarahkan jajaran Lapas Tanjungpandan untuk selalu memberikan makanan yang bersih dan layak kepada para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Kakanwil juga memberikan pembekalan pada jajaran Lapas Tanjungpandan pada kunjungannya kali ini. Ia mengingatkan jajaran untuk selalu melakukan peningkatan terhadap pengawasan dan keamanan Lapas, agar tidak terjadi suatu hal yang tidak diinginkan. Jajaran Lapas Tanjungpandan juga diperingatkan untuk tetap menjaga protokol kesehatan mengingat saat ini wabah Covid-19 masih mewabah di wilayah Bangka Belitung.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut