Amankan Kelancaran Perayaan Idul Fitri di Bangka Selatan, 143 Personel Gabungan Dikerahkan

BANGKA SELATAN, lintasbabel.id - Sebanyak 143 Personel Gabungan Dikerahkan dalam Operasi Ketupat Menumbing 2022 untuk mengamankan kelancaraan perayaan Idul Fitri 1443 Hijriah di Kabupaten Bangka Selatan.
Personel gabungan yang dikerahkan tersebut terdiri dari Polri, TNI, dan Instansi terkait lainnya di lingkungan Pemkab Bangka Selatan.
Kapolres Bangka Selatan AKBP Joko Isanawan mengatakan, operasi pengamanan tersebut akan dilaksanakan selama 12 hari yang mulai pada tanggal 28 April sampai dengan 9 Mei 2022.
"Dari Polres Bangka Selatan nantinya ada 95 Personel, dari TNI ada 4 Personel dan sisanya dari Instansi terkait di Pemkab Bangka Selatan," katanya, Minggu (24/04/2022).
Petugas tersebut kata dia nantinya ditempatkan di beberapa titik yang diangggap rawan dan beberapa Pos Pengamanan yang telah didirikan.
"Personel yang telah disiapkan nantinya ada yang ditempatkan di empat Pos Pengamanan dan ada juga yang disiagakan di Titik-tik rawan kemacetan dan Kamtibmas," ucapnya.
Ia berharap, Perayaan Idul Fitri di Bangka Selatan tahun ini dapat berjalan dengan lancar dan tertib serta mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan Pemerintah.
Editor : Muri Setiawan