get app
inews
Aa Read Next : Direktorat Polairud Polda Babel Amankan 3 Tersangka Penyalahgunaan BBM Bersubsidi di Belinyu 

Pertamax Naik, Amankah Persediaan Pertalite?

Jum'at, 01 April 2022 | 16:51 WIB
header img
Pemberitahuan BBM habis di salah satu SPBU di Kabupaten Bangka Selatan. (Foto: lintasbabel.id/ Wiwin Suseno)

JAKARTA, lintasbabel.id - BBM non subsidi jenis Pertamax per 1 April 2022 resmi dinaikkan menjadi Rp12.500 per liter. Kebijakan kenaikan Pertamax ini dikhawatirkan sejumlah pihak akan mempengaruhi pola beli masyarakat ke BBM khusus penugasan jenis Pertalite secara nasional.

Hal ini tentu saja akan berpengaruh terhadap ketersediaan Pertalite. Lantas, amankah stok Pertalite?

Mengutip laman Ditjen Migas Kementerian ESDM, Jumat (1/4/2022), Dirjen Migas Tutuka Ariadji memaparkan kondisi stok dan coverage days BBM nasional milik Pertamina.

"Secara umum berdasarkan kondisi stok dan coverage days kondisi penyaluran BBM dan LPG berada di level aman," ujarnya.

Untuk bensin RON 90 alias Pertalite, stoknya ialah 1.157.229 Kilo Liter (KL) atau cukup untuk 15,7 hari. Untuk bensin RON 92 atau Pertamax, stoknya 927.137 KL atau cukup untuk 25,9 hari.

Sedangkan untuk BBM RON 88 yaitu Premium, stoknya 344.347 KL, aman untuk 26,3 hari. BBM lainnya seperti bensin dengan RON di atas 95 stoknya 47.969 KL, cukup untuk 56,6 hari.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut