get app
inews
Aa Read Next : 7 Provinsi di Indonesia Ini Nihil Kasus Covid-19

169 Vial Vaksin Moderna Tahap Pertama Mulai Disuntikkan ke Warga Babar

Kamis, 19 Agustus 2021 | 14:04 WIB
header img
Petugas medis dari RSUD Sejiran Setason saat menyuntikkan vaksin jenis Moderna ke salah satu masyarakat di Gedung Aparatur Pemkab Bangka Barat, Kamis (19/8/2021). (Foto: lintasbabel.id / Rizki Ramadhani)

BANGKA BARAT, lintasbabel.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Barat mulai melakukan penyuntikan vaksin Covid-19 jenis Moderna tahap pertama untuk masyarakat umum. Jumlah total dosis vaksin yang disiapkan sebanyak 169 vial, pemberian vaksin jenis Moderna dilakukan di Gedung Aparatur Pemkab Bangka Barat, dan sejumlah fasilitas kesehatan di Bangka Barat. 

"Kalau untuk Moderna dia untuk tenaga kesehatan, sifatnya booster jadi dosis ketiga. Kalau untuk masyarakat, boleh untuk vaksin tahap satu dan tahap kedua. Saat ini sudah bisa untuk masyarakat umum, kalau mulai hari ini di Gedung Graha Aparatur dan seluruh Puskesmas mulai saat ini," kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 M. Putra Kusuma, Kamis (19/8/2021). 

Lebih lanjut diketahui untuk vaksinasi Moderna diberikan kepada masyarakat dengan sasaran minimal 18 tahun ke atas, dengan interval empat minggu dari dosis pertama. 

"Bagi masyarakat yang belum mendapatkan vaksin, itu boleh vaksin Moderna satu dan dua. Ini lebih baik dari Sinovac, kalau Sinovac ini 63,5% kalau Moderna itu 94,1%," sebutnya. 

Untuk masyarakat yang sudah mendapatkan vaksin jenis Sinovac ataupun Astrazeneca, tak perlu lagi menerima vaksin jenis Moderna. 

"Untuk masyarakat regulasi dosis 1 dan 2, jadi kalau masyarakat sudah vaksin sinovac tidak perlu lagi. Kalau Nakes juga kalau sebelumnya Astra gak bisa yang bisa sinovac, jadi sinovac dengan Moderna. Kalau dengan Astrazeneca, tidak diperbolehkan untuk dosis selanjutnya," ucapnya. 

Adi salah satu masyarakat yang menerima vaksin mengaku, ia baru mendapatkan vaksin pada hari ini karena sebelumnya belum dapat kesempatan untuk divaksin. 

"Iya saya baru dapat divaksin hari ini di Gedung Aparatur, pada kesempatan sebelumnya tidak dapat divaksin karena stok vaksinnya sudah habis. Jadi alhamdulillah hari ini dapat juga, " ujar Adi. 

Rincian pendistribusian vaksin jenis Moderna diantaranya, di Gedung Aparatur Pemkab Bangka Barat oleh tim medis dari RSUD Sejiran Setason sebanyak 20 vial.

Puskesmas Muntok, Kelapa, Jebus, Puput, Sekar Biru serta Tempilang masing-masing 20 vial, lalu untuk Puskesmas Kundi sebanyak 5 vial, Puskesmas Simpang Teritip 10 vial. Dan di Rumah Sakit Bhakti Timah sebanyak 14 vial.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut